22 June 2015

SEMUR TAHU


SEMUR TAHU
(Tofu soy sauce with oyster sauce)
source: LYNDA MAITIMU
Sejak dari kecil apapun yang di buat pakai kecap, sudah pasti saya suka.
Seperti Ayam kecap, Telur Kecap, Babi kecap atau Tahu kecap sudah pasti saya suka.
Ntar nama aslinya harus disebut dengan semur atau kuah kecap atau saus kecap...yang pasti saya suka.
Maka dari itu saya-pun sekarang suka mencampur makanan dengan menambahkan kecap di dalamnya.
Dan itu tanpa sadar menular juga kepada anak-abak saya, hanya saja dengan tahu kecap ini atau semur tahu ini anak-anak saya kurang menyukai.
Jadi istilah kata bikin sendiri...makan sendiri...hihihi:)
Karena ini baru pertama kali bikin dan sekalian mencoba apakah anak-anak dan suami saya suka atau tidak?
Jawabannya ternyata "kurang menyukai atau kurang suka"...hiks.
Terpaksa harus bikin lauk yang lain, yang juga mempergunakan kuah kecap.
Jadilah bikinayam kecap.
Di bawah ini akan saya tulis resep SEMUR TAHU versi saya, ini salah satu lauk/makanan kesukaan saya sewaktu di Indonesia. Makan pakai nasi anget saja sudah lekker.
Makanan yang murah meriah tapi enaknya luar biasa...menurut saya loh.
Bagaimana menurut anda?
Resep SEMUR TAHU versi saya:

Bahan utamanya:
- 10 buah tahu potong diagonal (see the photo)
goereng setengah matang (atau selera anda), sisihkan

Bumbu yang di haluskan:
- 4 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt kemiri pasta (siap pakai)
- lada, merica, garam, penyedap rasa/maggie/royko secukupnya
- KECAP BANGO secukupnya
- Oyster sauce/saus tiram secukupnya
- kecap inggris, sesam olie/minyak wijem secukupnya
- air matang secukupnya
- bawang goreng buat taburan atau bisa pakai wijen yang sudah di sangrai

Cara Membuatnya:
1. Tahu di goreng setengah matang, sisihkan/tiriskan.
2. Haluskan bumbunya: bawang merah, bawang putih, kemiri.
3. Panaskan wajam dan tumis bumbu halus sampai harum, lalu masukan lada, merica, garam dan penyedap rasa.
4. Masukan tahunya dan beri KECAP, air secukupnya sesuai yang di inginkan, masak sampai matang.
5. Terakhir masukanOyster sauce, kecap inggris dan minyak wijen. Masak sebentar dan angkat.
6. SEMUR TAHU atasnya dapat di taburi bawang goreng atau wijen sangrai, dan sajikan dengan nasi hangat.

Semoga bermanfaat resep a la dapur saya...

SELAMAT MENCOBA

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

(28.Okt.2013)