ANNIVERSARY YKMK |
1 st Anniversary YKMK (01 Januari 2014) SELAMAT ULANG TAHUN YKMK... Semoga tetap dapat mengispirasi banyak Ibu yang bergabung di YKMK, untuk punya kesibukan yang asyik di dapur. |
Potongan Cake-nya, kata se isi rumah heerlijk Mom...lekker hoor, creamnya apalagi. Untuk proese pembuatannya bisa cek FB saya, saya share kesibuakn saya selama membuat Cake ini. Basis Cakenya saya pakai dari Lapis Surabaya andalan saya, resep ada di bawah ini: Rainbow Cake Lapis Surabaya Resep saya tulis lagi sesuai kebutuhan dari B'day Cake ini...
Bahan² yg diperlukan utk tiap adonan/tiap lapis-nya:
- 3 Telur ayam ukuran sedang (putih dan kuning)
- 2 Telur ayam kuningnya saja
- 50 gr tepung terigu
- 20 gr susu bubuk
- 20 gr meizena
- 1 sdt VX (pelembut cake), bisa skip jika tidak tidak suka
- 1 sdt TBM/Ovalet (pengembang cake), bisa skip jika tidak tidak suka
- 80 gr gula pasir
- 125 gr roomboter/margarine, leleh kan
- pewarna makanan: vanilla dan coklat blackforest (aku pakai dr merk wilton)
- loyang bulat diameter 20cm
- Hiasan untuk Decorasi Cake: Fondan kreasi sendiri dan beberapa Permen Hias.
Untuk ButterCream-nya:
- 100 gr bubuk Mix ButterCream (kemasan) - 100 gr gula halus - 200 ml susu segar - 250 gr roombotter - 4 sdm strawberry sirup - 2 sdm strawberry yoghurt Cara Membuatnya: Kocok semua jadi satu sampai merata, kecuali roombutter. Masukan dalam kulkas selama 45 menit. Setelah itu keluarkan dan diam dalam suhu ruangan selama 10 menit. Terakhir kocok kembali sambil masukan roombutter sedikit demi sedikit, sampai habis dan adonan menjadi rata dan halus. Siap di pakai untuk melapisi atau lapisan Cake. |
SELAMAT ULANG TAHUN YKMK... HAPPY BIRTHDAY YKMK... GEFELICITEERD YKMK... Success.. |
No comments:
Post a Comment