02 August 2015

RAINBOW BREAD versi Mom_EmmyXander

RAINBOW BREAD
versi Mom_EmmyXander
LYNDA MAITIMU

Homemade ROTI PELANGI buatan Emmy dan Alexander...

Bikin Roti Pelangi ini tanpa sengaja, niatnya mau bikin Donat karena permintaan putri saya.
Mulailah siapkan bahan-bahannya tapi ntah kenapa tiba-tiba putar haluan maunya bikin roti tapi mintanya yang pakai warna.
Awalnya cuma minta warna hijau karena seringnya saya bikin Chiffon Cake Pandan.
Lalu adinya minta warna biru...jadilan krucil-krucil ini banyak maunya...hihihi:)
Ya sudah akhirnya bikin beberapa warna...demi krucil-krucil yang penting mereka bahagia dan punya aktifitas yang positif.

BAKING with 'd kiddos

Asyik juga bisa bikin aktifitas bersama kiddos, sekalian belajar bikin sesuatu yang nantinya bisa di nikmati mereka sendiri.
Putri saya bangga sekali waktu Rotinya jadi, ke esok harinya roti tersebut jadi bekal sekolah putra-putri saya.
Emmy bilang "Mom jangan di potong semua ya Mom", sisakan buat saya dan Alexander buat bekal sekolah.
Akhirnya setelah di cicipi beberapa potong buat, saya sisakan setengah adonan buat bekal mereka besok.
Ke'esokan harinya Putri saya pulang sekolah ngoceh panjang lebar menceritakan kejadian hari itu, mengenai roti yang dia buat bersama adiknya.
Teman-teman sekolahnya bertanya dimana dia beli roti tersebut, lalu bla...bla...bla menjelaskan prihal roti tersebut.
Dengan bangganya juga dia pamerkan roti tersebut kepada gurunya...
Ah Mama ikut bangga deh...akhirnya baking bersama kiddos jadi cerita ibu2 yang jemput sekolah anaknya...terutama teman sekelas Emmy.
Kalau anak saya yang cowo sih, cuma cerita "Mom rotinya habis..." besok-besok bikin lagi ya?
Bukan satu-dua kali saya sertakan anak-anak untuk bikin sesuatu yang mereka suka, hitung-hitung kasih workshop gratis buat anak sendiri dari pada ikut kursus yang harus mengeluarkan biaya.
Sebelum libur panjang, satu teman Emmy minta main ke rumah dan kitapun bikin aktifitas lagi.
Bikin Pizza ala kiddos, mereka yang pilih untuk rasanya dan bentuknya.
Waktunya harus antar pulang temannya...dia minta di bawakan beberapa potong buat pamer sama Mamanya juga kakanya.
Nah kan siapa yang ga bangga kalau anak-anak bisa cerita sesuatu yang bisa bikin mereka bangga dengan hasil karyanya.

Yuuuu sertakan anak-anak anda untuk ikut serta aktif di dapur, toch nantinya yang bangga mereka sendiri...dan punya cerita kebanggaan buat teman-temannya di sekolah.

Ceritanya kepanjangannya yaaaa...abis bangga sih dengan anak-anak saya.
Yuuuu sekarang simak bahan yang di perlukan dan cara membuatnya...

Bahan-bahan yang di butuhkan:

- 500 gr tepung terigu (protein tinggi)
- 1 butir telur ayam (ukuran sedang), kocok lepas
- 11 gr ragi instan (1 bungkus gist)
- 50 gr gula pasir
- 2 sdm susu bubuk
- 250-300 ml susu cair dingin (dari kulkas)
- 50 gr mentega putih (2 sdm)
- garam secukupnya
- pewarana makanan (saya pakai merk Wilton), warna disesuaikan kesukaan anak-anak.

Cara Membuatnya:

1. Campur tepung terigu, ragi instan, gula pasir dan susu bubuk, aduk rata.
2. Tuang telur, susu cair sedikit demi sedikit dan uleni sampai kalis.
Susu cair bisa di kira-kira saja, sampai adonan pas tidak lengket atau pun kering.
3. Masukan mentega dan garam, uleni sampai benar-benar kalis/elastis.
4. Bagi adonan menjadi beberapa bagian dan beri warna yang anda inginkan.
Bulatkan dan diamkan selama kurang lebih 15-30 menit.
5. Bagi kembali dari adonan warna tersebut menjadi bagian bulatan yang lebih kecil, keseluruhan warna,
6. Adonan siap di masukan ke dalam loyang loaf, olesi loyang dengan margarin dan alasi bawahnya dengan kertas roti.
7. Susun bulatan kecil asonan tersebut menurut selera anda.
Seperti yang terlihat dari foto roti pelangi bikinan anak-anak saya ini.
8. Untuk merekatnya bisa oleskan madu di tiap lapisannya dan tekan sedikin agar bisa merekat.
9. Adonan di istirahat kembali kurang lebih 30-60 menit, tutup dengan plastik wrap.
10. Setelah mengembang 2 kali lipat, adonan siap di panggang sampai matang.

Tips...
Bagian atas adonan bisa di olesi kuning telur dan susu/madu.
Roti dapat disajikan dengan olesan roombotter dan aneka selai/Jam, sesuai selera anak-anak anda.
Salam sayang dari putra-putri saya buat Mommy-mommy yang hebat di dapur...

SELAMAT MENCOBA
 

2 comments:

  1. Sis, kalo pewarna nya diganti dengan bubuk matcha bisa ga??? Trims info nya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa Mba Rie, di tunggu ya Mba eksekusinya...sukses.

      Delete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

(28.Okt.2013)